Tuesday, December 27, 2016

Bumil Perlu Olahraga Juga Lho!


Kehamilan merupakan salah satu proses alami ketika seorang ibu mempersiapkan generasi mendatang. Hamil juga bukan kondisi sakit sehingga tidak semua keluhan saat hamil, harus dihilangkan dengan obat-obatan. Jadi wajar saja ketika di awal trimester pertama, terjadi perubahan mood, mual, muntah, maupun kehilangan nafsu makan. Demikian disampaikan dr. Febriansyah Darus, Sp.OG., dalam talk show dengan Lactamil di Jakarta, beberapa waktu lalu. 

Untuk itu, spesialis kebidanan dan kandungan dari RSIA Kemang Medical Care, Jakarta ini menekankan pentingnya persiapan kehamilan aman hingga melahirkan. "Ada 1.000 hari pertama yang penting, dimulai dari hamil, melahirkan, hingga anak berusia 2 tahun," ujar dr. Febriansyah. Salah satu hal penting yang harus dipersiapkan adalah nutrisi. 

"Di awal kehamilan, tidak harus makan banyak. Kalaupun picky terhadap makan, tidak apa-apa, yang penting makan," katanya. Kemudian, di trimester 2-3, biasanya akan terjadi kenaikan berat badan. Di trimester tersebut, asupan gizi perlu ditingkatkan tetapi tidak berlebihan, cukup tambahkan sekitar 30 persen dari porsi sebelumnya. 

Selain memperhatikan nutrisi, olahraga juga penting dilakukan saat hamil. Adalah hal keliru kalau ada yang mengatakan saat hamil tidak boleh banyak bergerak. "Ibu hamil tetap harus berolahraga, selama tidak ada indikasi medis yang melarang," terang dr. Febriansyah. Misalnya saja, ibu yang seing melahirkan prematur, ada risiko perdarahan yang mengancam seperti plasenta previa, tidak boleh melakukan olahraga terlalu berat.  

Anjurannya adalah sehari berolahraga selama 30 menit hingga ada kenaikan detak nadi. "Olahraga yang dilakukan juga tidak memberikan penekanan pada kaki dan perut secara berlebihan," ucap dr. Febriansyah. Saat berolahraga, sangat disarankan untuk minum sebelum, sesaat, dan dan setelah berolahraga, untuk menghindari risiko dehidrasi. 

Satu hal yang perlu Moms ingat, bumil yang rajin berolahraga, kelak akan membuat anaknya memiliki tingkat IQ lebih tinggi. Jadi, Moms yang sedang hamil, jangan lupa untuk berolahraga ya dengan berkonsultasi sebelumnya dengan dokter guna mengetahui jenis olahraga yang sesuai dengan kondisi Anda. (Dee/HH/Dok. Freedigitalphotos.net)

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.